Surabaya, Lingkaran.net— Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim pada November 2024 mendatang diharapkan tidak hanya diikuti satu pasangan.
Sebagai Partai Pengusung Khofifah-Emil Partai Amanat Nasional (PAN) tetap berkeinginan agar ada calon lain dalam Pilgub nanti.
Hal itu diungkapkan Anggota Fraksi PAN DPRD Jatim, Agung Supriyanto, Kamis (11/7).
Pihaknya berharap di Pilgub Jatim 2024 nanti tidak hanya muncul pasangan Khofifah-Emil.
“Tapi muncul calon lain yang itu akan membuat indah Demokrasi Pilgub Jatim 27 Nopember nanti,” ujarnya.
Menurut dia, akan lebih elok dan matang jika pesta demokrasi tidak disuguhi hanya satu pasangan calon.
“Apalagi ada potensi dari parpol yang belum memberikan dukungan untuk mengusung calon baru,” lanjutnya.
Politisi asal Tuban ini menjelaskan, bahwa sudah empat bulan lalu PAN mendeklarasikan dan memberikan rekomendasi mendukung paslon petahana di Pilgub Jatim 2024.
Sehingga pihaknya berharap partai lain yang belum menentukan sikap untuk memunculkan calon lain.
Ia pun berharap, nilai demokrasi menjadi lebih baik karena masyarakat diberikan pilihan lebih dari satu calon.