x lingkaran.net skyscraper
x lingkaran.net skyscraper

Sensasi Mie Bangladesh Asli Medan, Kini Menggoyang Lidah Pecinta Kuliner Surabaya

Avatar Redaksi

Wisata & Kuliner

Surabaya, Lingkaran.net Ada yang baru di Surabaya Timur! Siapkan lidah Anda untuk mencicipi kelezatan Mie Bangladesh yang telah membuat heboh Medan, kini hadir untuk pertama kalinya di Surabaya, tepatnya di Warkop Agam Bangladesh, Jl. Raya Mulyosari No.286, Kecamatan Mulyorejo.

Mengusung cita rasa autentik yang dibawa langsung dari dapur Medan, Warkop Agam Bangladesh bukan sekadar tempat makan biasa.

Mie Bangladesh yang mereka tawarkan menjadi primadona berkat bumbu rahasia yang didatangkan langsung dari Medan, ditambah sentuhan tangan ahli juru masak asli Medan. Setiap suapan menghadirkan sensasi pedas, gurih, dan rempah yang menggugah selera.

Bumbunya itu kaya banget. Ditambah tekstur mie yang kenyal, dan telur setengah matang yang bikin rasanya makin nendang! ujar Titania Hery, salah satu pelanggan setia yang rela antre untuk mendapatkan semangkuk Mie Bangladesh yang sedang viral ini.

Yang membuatnya lebih spesial, harga per porsinya hanya Rp 15.000! Selain mie yang melegenda, Warkop ini juga menawarkan martabak mie yang renyah di luar dan lembut di dalam, serta roti cane yang sempurna dinikmati dengan teh tarik creamy mereka.

Warkop Agam Bangladesh buka 24 jam, jadi Anda bisa datang kapan saja untuk memuaskan rasa lapar kapan pun. Suasana tempat yang nyaman dan ramah juga membuatnya cocok untuk menjadi tempat berkumpul bersama keluarga atau teman.

Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari tren kuliner ini! Sudah saatnya pecinta kuliner Surabaya Timur menikmati sensasi cita rasa Medan tanpa perlu jauh-jauh ke Sumatera. Warkop Agam Bangladesh, satu tempat, sejuta rasa!

Reporter: Alifiah Nurahma/mg

Artikel Terbaru
Minggu, 06 Jul 2025 16:10 WIB | Pemerintahan

Gus Fawait Luncurkan Program Gus’e Peduli Kesehatan, Fokus Atasi Kemiskinan di Jember

Jember, Lingkaran.net Bupati Jember, Muhammad Fawait atau akrab disapa Gus Fawait, resmi meluncurkan program unggulan bertajuk Gus’e Peduli Kesehatan, sebuah t ...
Minggu, 06 Jul 2025 15:53 WIB | Olahraga

Surabaya Juara Umum Porprov Jatim 2025, lilik Hendarwati: Dari Kampung ke Gelanggang, Terus Menyala

Surabaya, Lingkaran.net Kota Surabaya kembali mengukir sejarah di dunia olahraga Jawa Timur dengan menyabet gelar juara umum Porprov IX Jatim 2025.  Dengan ...
Minggu, 06 Jul 2025 15:07 WIB | Jawa Timur

DPRD Jatim Soroti Kewajiban Beli Seragam Mahal di SMA/SMK Negeri, Deni Wicaksono: Harus Dievaluasi!

Trenggalek, Lingkaran.net Polemik kewajiban pembelian seragam sekolah kembali mencuat dalam momentum Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) 2025.  Wakil Ketua ...