Surabaya, Lingkaran.net-+Rangkap jabatan di Pemkot Surabaya menjadi sorotan wakil rakyat di DPRD Surabaya. Penunjukan pejabat definitif diperlukan agar kinerja perangkat daerah menjadi optimal.
Anggota Komisi D DPRD Surabaya Imam Syafi’i menyoroti soal rangkap jabatan drg. Bisukma Kurniawati.
Bisukma disebutnya menjabat pimpinan dua rumah sakit sekaligus. Yaitu sebagai Dirut RSUD Bhakti Dharma Husada (BDH) dan Plt Dirut RSUD Eka Candrarini.
“Idealnya, satu orang fokus pada satu jabatan agar pelayanan optimal,” ujar Imam, Senin (10/2/2025).
Imam khawatir, tugas sebagai pimpinan dua rumah sakit milik Pemkot Surabaya itu bisa menambah beban kerja pejabat.
Dampaknya juga dikhawatirkan berpengaruh kepada kualitas layanan publik bagi masyarakat. Utamanya pelayanan dalam bidang kesehatan.
Untuk itu, politisi Partai Nasdem tersebut meminta Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi setelah resmi dilantik sebagai kepala daerah terpilih nanti, untuk segera mengangkat pejabat definitif.