x lingkaran.net skyscraper
x lingkaran.net skyscraper

Debat Perdana Pilgub Jatim, Risma-Gus Hans Siap Tampilkan Kepemimpinan Visioner dan Solutif

Avatar Redaksi

Umum

Surabaya, Lingkaran.net Debat publik perdana Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2024 akan menjadi panggung penting bagi para calon untuk memaparkan ide dan solusi dalam mengelola provinsi terbesar di Indonesia.

Pasangan calon nomor urut 3, Tri Rismaharini dan Zahrul Azhar Asumta (Gus Hans), yang diusung oleh PDI Perjuangan, memandang debat ini bukan sekadar ajang adu argumen, melainkan kesempatan untuk menunjukkan kepemimpinan visioner yang solutif bagi masyarakat Jawa Timur.

Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Sri Untari Bisowarno, menyampaikan keyakinannya bahwa Risma dan Gus Hans akan tampil memukau di hadapan publik.

"Bu Risma sudah berpengalaman mengikuti debat-debat publik, baik saat menjadi Wakil Wali Kota maupun Wali Kota Surabaya. Jejak digitalnya sudah membuktikan bahwa kemampuannya dalam berargumen sangat baik, sehingga persiapan kali ini lebih matang," ungkap Untari, Jumat (18/10/2024).

Untari menambahkan, pengalaman Risma tidak hanya terbatas pada ranah pemerintahan lokal, tetapi juga skala nasional, terutama ketika ia menjabat sebagai Menteri Sosial.

Hal ini memberikan Risma pandangan yang lebih luas mengenai berbagai isu sosial yang relevan di Jawa Timur, seperti kemiskinan, ketimpangan ekonomi, dan permasalahan sosial lainnya.

"Pengalaman nasional ini memberikan beliau keunggulan tersendiri dalam menghadapi debat, karena sudah terbiasa dengan isu-isu kompleks," jelas Untari.

Selain itu, Gus Hans yang merupakan ulama muda, dinilai juga memiliki kesiapan yang matang. Sebagai tokoh spiritual dan politisi yang memiliki visi modern, Gus Hans mampu menjembatani antara nilai-nilai keagamaan dan modernitas, menjadikan pasangan ini sebagai kombinasi yang kuat untuk memimpin Jawa Timur ke arah yang lebih baik.

"Gus Hans tidak hanya berwawasan luas tentang agama, tetapi juga memiliki pandangan yang maju tentang bagaimana membangun Jawa Timur yang berkeadilan," lanjut Untari.

Debat ini akan menjadi panggung bagi pasangan Risma-Gus Hans untuk menunjukkan kepada publik bahwa mereka siap membawa perubahan besar bagi Jawa Timur dengan kepemimpinan yang visioner dan solutif. Alkalifi Abiyu

Artikel Terbaru
Jumat, 23 Jan 2026 16:27 WIB | Olahraga

5 Pertandingan Paling Disorot di Pekan 18 BRI Super League 2025/26, Termasuk Big Match PSIM Yogyakarta Vs Persebaya

Sebanyak sembilan pertandingan pekan 18 BRI Super League 2025/26 akan dimainkan mulai Jumat (23/1/2026) sore hingga Senin (26/1/2026) malam. ...
Kamis, 22 Jan 2026 19:17 WIB | Politik & Pemerintahan

Keracunan MBG Terulang, Jairi Irawan DPRD Jatim Tegaskan SPPG Wajib Kantongi Sertifikat

Lingkaran.net - Wakil Ketua Komisi E DPRD Jawa Timur, Jairi Irawan, menegaskan bahwa Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) wajib mengantongi Sertifikat Laik ...
Kamis, 22 Jan 2026 15:45 WIB | Umum

Namanya Terseret Kasus PT DABN, Kadisuhub Jatim Nyono Buka Suara

Lingkaran.net - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Jawa Timur, Nyono, angkat bicara setelah namanya dikaitkan dengan penyidikan dugaan korupsi di PT Delta Arta ...