Surabaya, Lingkaran.net—Pasangan Wali kota dan Wakil wali kota terpilih, Eri Cahyadi dan Armuji dinyatakan resmi memenangi Pilkada Surabaya.
Mereka pun segera dilantik kembali menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya untuk periode kedua.
Seusai dilantik, pimpinan Pemkot Surabaya sampai lima tahun mendatang tersebut akan menyampaikan pidato dalam rapat paripurna di hadapan anggota dewan dan pejabat pemkot.
Ketua DPRD Surabaya, Adi Sutarwijono mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan dapat paripurna tersebut. Persiapan itu dibahas dengan badan musyawarah (Banmus) DPRD.
“Sudah kita rapatkan dalam rapat bersama Banmus. Terkait waktu pelaksanaannya, kami juga masih menunggu kepastian jadwal pelantikan kepala daerah dari pemerintah pusat,” ujarnya, Jumat (7/2/2025).
Dia menegaskan, wewenang dewan hanya sebatas menggelar sidang paripurna seusai pengucapan sumpah janji dan pelantikan wali kota dan wakil wali kota.