x lingkaran.net skyscraper
x lingkaran.net skyscraper

Peretas Serang Khofifah Lewat Website Diskominfo Jatim, Sekdaprov: Sudah Aman!

Avatar Alkalifi Abiyu

Pemerintahan

Surabaya, Lingkaran.net Website resmi Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Timur yang sempat diretas kini dinyatakan sudah pulih dan aman. 

Peretasan ini sempat menghebohkan publik setelah muncul berita hoaks berjudul “Copot Jabatan dan Penjarakan Khofifah” yang tayang beberapa jam sebelum akhirnya dihapus.

Peristiwa peretasan terjadi pada Rabu, 25 Juni 2025, dan langsung mendapat respons cepat dari jajaran Diskominfo Jatim serta Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Timur, Adhy Karyono, memastikan bahwa situs resmi Diskominfo Jatim telah kembali aman dan dapat diakses seperti biasa.

"Sudah aman, tadi kami cek langsung (Website Diskominfo Jatim sudah pulih dan normal kembali, red) tegas Adhy Karyono, Rabu (25/6/2025).

Sebelumnya, Kepala Diskominfo Jatim, Sherlita Ratna Dewi Agustin, membenarkan adanya serangan siber terhadap website milik instansinya.

"Terima kasih atas informasinya. Saat ini sedang proses tracing dan perbaikan. Website kami di-hack. Maturnuwun," kata Sherlita.

Sebelum dihapus, berita provokatif tersebut sempat beredar luas melalui tangkapan layar warganet. (*)

Artikel Terbaru
Senin, 30 Jun 2025 20:51 WIB | Olahraga

Penjualan Tiket Piala Presiden 2025 Dibuka, Simak Cara Belinya

Penjualan tiket pertandingan pembuka Piala Presiden 2025 resmi dibuka untuk publik ...
Senin, 30 Jun 2025 19:53 WIB | Surabaya Raya

Tertibkan Parkir di Kawasan RS Adi Husada, Dishub Surabaya Pasang Rambu Larangan Parkir

Dishub Surabaya menggelar sosialisasi dan pemasangan rambu larangan parkir di area sekitar Rumah Sakit Adi Husada Kapasari ...
Senin, 30 Jun 2025 12:33 WIB | Jawa Timur

Jemaah Haji Lumajang Melahirkan di Tanah Suci, Bayi Prematur Diberi Nama Nu'aim

Surabaya, Lingkaran.net Kabar bahagia datang dari Tanah Suci. Seorang jemaah haji asal Lumajang, Jawa Timur, yang tergabung dalam kloter 83 Embarkasi Surabaya, ...